Polsek Sibolga Sambas, Laksanakan Bakti Religi, Berikan Bantuan Sembako Kepada Anak Yatim

DEBI APRIANTO

- Author

Senin, 10 Maret 2025 - 04:07 WIB

505 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sibolga, Tribun1.web.id //

Sibolga – Kapolsek Sibolga Sambas, IPTU Yuna H. Gultom S.H., M.H., bersama personil Polsek Sibolga Sambas dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran Bambu, BRIPKA Anton Hilman Setiawan. Siregar, melaksanakan kegiatan Bakti Religi dengan memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan fakir miskin di wilayah Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya menjelang Bulan Suci Ramadhan, Minggu (09/03/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Minggu, 9 Maret 2025, dimulai pada pukul 15.30 WIB dan berakhir sekitar pukul 16.30 WIB, berlangsung dengan aman dan kondusif. Dalam acara tersebut, santunan berupa sembako diberikan kepada sejumlah penerima, salah satunya kepada Nur Cahaya Hasibuan, seorang anak berusia 5 tahun yang tinggal di Jln. SM. Raja Gg. Ampera Atas, Kelurahan Pancuran Bambu.

Kegiatan ini juga didukung oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Sibolga Sambas, BRIPKA Surya, dan personil lainnya dari Polsek Sibolga Sambas. Selain memberikan bantuan langsung, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk mempererat hubungan Polri dengan masyarakat, serta meningkatkan rasa kepedulian sosial.

Menurut Kapolsek Sibolga Sambas, IPTU Yuna H. Gultom, kegiatan Bakti Religi ini adalah bagian dari tugas Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. “Kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk perhatian kami terhadap sesama, terlebih kepada anak-anak yatim dan keluarga kurang mampu. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka,” ujar IPTU Yuna.

Kegiatan Bakti Religi ini juga mengacu pada Undang-Undang No. 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, yang menegaskan peran Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Seluruh rangkaian kegiatan ini berjalan lancar dan diharapkan dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat di Kota Sibolga.

Dengan berakhirnya kegiatan pada pukul 16.30 WIB, seluruh personil Polsek Sibolga Sambas memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga, dan kegiatan berjalan dalam suasana yang penuh kekeluargaan dan kedamaian. (Debi A’a)

Berita Terkait

Petugas Lapas Sibolga Gagalkan Upaya Penyelundupan Diduga Narkoba Lewat Titipan Makanan
Perkuat Layanan Kesehatan, Lapas Sibolga Terima Bantuan Obat-obatan Dari Dinas Kesehatan Kota Sibolga
Jelang Penyerahan Remisi, Kalapas Sibolga Lakukan Koordinasi dengan Pemerintah Kota Sibolga
Langkah Nyata Perlindungan Anak, Lapas Sibolga dan Dinas Sosial Tapteng Beri Solusi
Dalam Rangka Jumat Curhat, Polres Sibolga Berikan Bansos
Belum Kapok Pulak Dia..!! Lagi-Lagi Residivis Narkoba, Ditangkap Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Sibolga
Kunjungi Korem 023/KS, Pangdam I/BB Silaturahmi dgn Forkopimda dan Resmikan Renovasi Rumah Dinas Prajurit
Antisipasi Aksi Copet Kepada Penumpang Kapal, Personil Pos Yan Laksanakan Patroli Dialogis

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 10:27 WIB

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah

Rabu, 12 November 2025 - 00:15 WIB

Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka

Selasa, 11 November 2025 - 23:53 WIB

Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram

Selasa, 11 November 2025 - 23:28 WIB

Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum

Selasa, 11 November 2025 - 16:02 WIB

LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan

Selasa, 11 November 2025 - 13:44 WIB

Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 11 November 2025 - 04:49 WIB

Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Selasa, 11 November 2025 - 04:26 WIB

Polsek Indrapura Intensifkan Patroli Malam, Prioritaskan Pencegahan Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Berita Terbaru