Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulaianto, S.H, S.I.K, M.M, M. Tr. Opsla, Cek Kesiapan Pos Pengamanan Ops Ketupat Toba 2025

DEBI APRIANTO

- Author

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:19 WIB

508 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karo, Tribun1.web.id //

Berastagi – Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulaianto, S.H, S.I.K, M.M, M. Tr. Opsla, didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Tanah Karo, meninjau Pos Pengamanan (Pospam) dalam rangka Operasi Ketupat Toba 2025 di wilayah Berastagi, di Pos Pelayanan 1 Simpang Doulu Berastagi, Jumat(21/03/2025) pukul 11.00 WIB.Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dalam menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas, terutama di jalur wisata yang diprediksi mengalami peningkatan volume kendaraan selama libur Lebaran.

Dalam tinjauannya, Kapolres memastikan bahwa seluruh personel telah menempati pos masing masing dan siap menjalankan tugas. Selain itu, ia juga memberikan arahan kepada personel agar selalu waspada dan responsif dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).Selama kegiatan berlangsung, petugas menemukan angkutan umum yang melanggar aturan dengan membawa penumpang di atas atap kendaraan, yang berisiko tinggi terhadap keselamatan. Kapolres Tanah Karo menegaskan bahwa tindakan seperti ini tidak dapat ditoleransi karena membahayakan nyawa penumpang dan pengguna jalan lainnya.

“Kami mengingatkan para pengusaha angkutan umum agar selalu mengutamakan keselamatan penumpang. Kepolisian akan terus melakukan patroli dan penindakan terhadap pelanggaran serupa untuk memastikan keselamatan di jalan raya,” ujar Kapolres Tanah Karo.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Kompol Zulhan, S.H, M.H, Kabag Ops Kompl Eddy Sudrajat, S.H, Kasat Intel AKP Narno dan Kasat Lantas AKP Rabiah H, S.H, yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya peningkatan keamanan dan keselamatan lalu lintas di wilayah Kab Karo.

Dengan pengecekan ini, diharapkan Operasi Ketupat Toba 2025 dapat berjalan dengan optimal, menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat, khususnya para pemudik dan wisatawan yang melintasi Kabupaten Karo.

(Debi A’a)

Berita Terkait

Hak Ahli Waris SD Cisande 5 Terabaikan: Kuasa Hukum Minta Gubernur Jabar Intervensi, Jangan Biarkan Keadilan Terhambat
RSUD Umar Wirahadikusumah: Apakah Nama Hanya Hiasan? Kesejahteraan Karyawan dan Pasien Terabaikan
RSUD Cililin Bandung Barat : Contoh Kegagalan Pelayanan Kesehatan di Wilayah Perbatasan
Kepala Desa Sumurbandung: Program Ketahanan Pangan dan Usaha Bumdes Membawa Kemajuan bagi Desa
Aneh Tapi Nyata , Oknum Guru Berstatus DPO Masih Aktif Mengajar
Tedi Cahyadiana Buka Suara Soal Tuduhan Tak Profesional di SMP PGRI Ngamprah: “Tidak Ada Penahanan Gaji, Hanya Salah Paham Administrasi
Publik Percaya Kinerja BGN Akan Lebih Fokus Perbaiki Kualitas Makan Bergizi Gratis

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 10:27 WIB

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah

Rabu, 12 November 2025 - 00:15 WIB

Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka

Selasa, 11 November 2025 - 23:53 WIB

Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram

Selasa, 11 November 2025 - 23:28 WIB

Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum

Selasa, 11 November 2025 - 16:02 WIB

LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan

Selasa, 11 November 2025 - 13:44 WIB

Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 11 November 2025 - 04:49 WIB

Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Selasa, 11 November 2025 - 04:26 WIB

Polsek Indrapura Intensifkan Patroli Malam, Prioritaskan Pencegahan Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Berita Terbaru