Pererat Sinergi, Kapolsek Bandarkhalipah Kunjungan Perdana ke Kantor Camat dan Koramil 12/BKH

DEBI APRIANTO

- Author

Kamis, 24 April 2025 - 04:05 WIB

509 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sergai, tribun1.web.id //

Kapolsek Bandarkhalipah Polres Tebingtinggi AKP Japaris Perangin Angin, S.H., melakukan kunjungan perdana ke Kantor Camat Bandarkhalipah dan Koramil 12/BKH. Kunjungan tersebut sebagai bentuk silaturahmi dan upaya mempererat koordinasi lintas institusi diwilayah hukumnya, Rabu (23/04/2025).

Dalam kunjungan ini, Kapolsek didampingi oleh Waka Polsek Ipda M. Zulfan, Kanit Binmas Ipda R.B. Siahaan, dan Bhabinkamtibmas Aiptu D. Panjaitan. Rombongan pertama kali menyambangi Kantor Kecamatan Bandar Khalipah Kabupaten Serdang Bedagai, dan diterima langsung oleh Camat Maningar Manurung, S.P., M.Si., di ruang kerjanya.

Kapolsek menyampaikan pentingnya membangun sinergi antara aparat Kepolisian dengan pemerintah kecamatan guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Camat Bandarkhalipah menyambut baik kehadiran Kapolsek yang baru dan berharap kerja sama yang solid dapat terus terjalin ke depannya.

Selanjutnya, rombongan melanjutkan kunjungan ke Koramil 12/BKH dan disambut oleh personel piket, Sertu Iqbal Kurnia. Dipertemuan ini, Kapolsek juga menekankan pentingnya soliditas antara TNI dan Polri dalam menghadapi tantangan keamanan wilayah, terutama menjelang momen penting nasional maupun daerah.

Kunjungan perdana ini menjadi langkah awal AKP Japaris Perangin Angin dalam memperkuat hubungan kelembagaan dengan instansi terkait di wilayah Kecamatan Bandarkhalipah. Sinergi yang dibangun dengan baik mampu meningkatkan efektifitas pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat.

(Debi A’a)

Berita Terkait

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah
Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka
Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram
Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum
LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan
Rutan Pangkalan Brandan Gelar Bakti Sosial dan Santuni Anak Yatim, Rayakan Hari Bakti Imigrasi dan Pemasyarakatan
Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas
Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 10:27 WIB

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah

Rabu, 12 November 2025 - 00:15 WIB

Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka

Selasa, 11 November 2025 - 23:53 WIB

Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram

Selasa, 11 November 2025 - 23:28 WIB

Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum

Selasa, 11 November 2025 - 16:02 WIB

LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan

Selasa, 11 November 2025 - 13:44 WIB

Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 11 November 2025 - 04:49 WIB

Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Selasa, 11 November 2025 - 04:26 WIB

Polsek Indrapura Intensifkan Patroli Malam, Prioritaskan Pencegahan Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Berita Terbaru