Rayakan Hari Bhayangkara ke-79, Kapolres Pelabuhan Belawan Beri Nasi Kotak untuk Para Tahanan

DEBI APRIANTO

- Author

Rabu, 2 Juli 2025 - 13:42 WIB

509 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Belawan – Tribun1.com //

Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Pelaksana Tugas Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Wahyudi Rahman, SH., SIK., MM., CPHR., CBA. menunjukkan kepedulian terhadap para tahanan di Ruang Tahanan Polres Pelabuhan Belawan dengan memberikan nasi kotak secara langsung pada Selasa (1/7).

Kegiatan sederhana namun penuh makna ini menjadi bagian dari semangat Polri untuk terus hadir memberikan pelayanan kemanusiaan, termasuk kepada mereka yang tengah menjalani proses hukum.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Wahyudi Rahman menyampaikan bahwa peringatan Hari Bhayangkara seharusnya menjadi momentum refleksi, bukan hanya bagi personel Polri, tetapi juga bagi masyarakat, termasuk para tahanan yang sedang menjalani pembinaan hukum.

“Hari Bhayangkara ini bukan hanya perayaan untuk institusi Polri, tapi juga momentum untuk saling mengingatkan bahwa setiap orang berhak mendapatkan kesempatan untuk berubah menjadi lebih baik,” ujar AKBP Wahyudi.

Selain memberikan makanan, Kapolres juga memberikan nasihat kepada para tahanan agar menjadikan masa penahanan sebagai waktu untuk merenung, memperbaiki diri, dan berkomitmen untuk tidak mengulangi kesalahan di masa depan.

“Kami berharap saudara-saudara yang sedang menjalani proses hukum bisa mengambil pelajaran dan tidak kembali terjerumus ke jalan yang salah. Jadikan ini sebagai titik balik menuju kehidupan yang lebih baik, lebih bermanfaat untuk keluarga dan masyarakat,” pesannya.

Kapolres juga menegaskan bahwa Polres Pelabuhan Belawan akan selalu menjunjung tinggi asas kemanusiaan dalam perlakuan terhadap para tahanan dan berkomitmen memberikan pembinaan yang adil dan bermartabat.

(Debi A’a/Team)

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah
Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka
Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram
Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum
LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan
Rutan Pangkalan Brandan Gelar Bakti Sosial dan Santuni Anak Yatim, Rayakan Hari Bakti Imigrasi dan Pemasyarakatan
Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas
Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 10:27 WIB

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah

Rabu, 12 November 2025 - 00:15 WIB

Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka

Selasa, 11 November 2025 - 23:53 WIB

Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram

Selasa, 11 November 2025 - 23:28 WIB

Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum

Selasa, 11 November 2025 - 16:02 WIB

LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan

Selasa, 11 November 2025 - 13:44 WIB

Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 11 November 2025 - 04:49 WIB

Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Selasa, 11 November 2025 - 04:26 WIB

Polsek Indrapura Intensifkan Patroli Malam, Prioritaskan Pencegahan Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Berita Terbaru