Kapolres Simalungun Terima Kunjungan Pemuka Agama Mitra Kamtibmas: Sinergitas Keamanan Dan Toleransi Beragama

TRIBUN 1

- Author

Rabu, 30 April 2025 - 18:05 WIB

506 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIMALUNGUN – Kapolres Simalungun, AKBP Marganda Aritonang, S.H., S.I.K., M.M., menerima kunjungan silaturahmi dari pengurus Pemuka Agama Mitra Kamtibmas (PAMK) Polres Simalungun di ruang kerja Kapolres pada hari Rabu, 30 April 2025, mulai pukul 11.30 WIB hingga selesai. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan sinergitas antara aparat kepolisian dengan tokoh agama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Simalungun.

Pertemuan tersebut dihadiri oleh jajaran pimpinan Polres Simalungun, termasuk Plh. Kasat Binmas Polres Simalungun IPTU Arifin Harahap dan KBO Sat Binmas Polres Simalungun IPDA D.M.T. Sinaga. Sementara dari pihak PAMK hadir Pdt. Juna Daniel Saragih (Sekretaris PAMK Protestan), Pdt. Walten Simanjuntak (Bidang Organisasi PAMK Protestan), Sabarruddin Saragih dan Zulkifli Harahap (PAMK Islam), Jahotman Saragih (Bendahara PAMK Katolik), Denri Tambun Saribu (Keuangan PAMK Katolik), dan Oei Ik Han (PAMK Buddha).

Pertemuan yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban tersebut dimulai sejak pukul 10.30 WIB. Pembukaan acara ditandai dengan penyampaian permohonan maaf dari Pdt. Juna Daniel Saragih selaku Sekretaris PAMK atas ketidakhadiran Ketua PAMK yang sedang bertugas sebagai panitia keberangkatan haji tahun 2025 untuk wilayah Kabupaten Simalungun. Dalam kesempatan tersebut, masing-masing pengurus memperkenalkan diri dan posisinya dalam kepengurusan PAMK Polres Simalungun.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam pertemuan tersebut, pengurus PAMK menegaskan komitmen mereka untuk terus mendukung Polres Simalungun dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta merawat toleransi antar umat beragama di wilayah Kabupaten Simalungun. Mereka juga memaparkan berbagai program yang telah dan akan dilaksanakan, termasuk keterlibatan aktif dalam kegiatan Polres melalui Kasat Binmas, pemberian bimbingan rohani setiap hari Kamis, serta bimbingan kepada anggota polisi yang akan menikah.

Selain itu, pengurus PAMK juga aktif mendukung kegiatan koordinasi lintas sektoral dalam Operasi Lilin Toba dan Operasi Ketupat Toba, serta berpartisipasi dalam forum group discussion Binmas Poldasu SUMUT. Mereka juga aktif mengampanyekan dukungan kepada Polres Simalungun dalam menjaga Kamtibmas melalui media sosial seperti TikTok, Instagram, dan Facebook, termasuk untuk acara hari Buruh pada tanggal 1 Mei 2025 yang akan dirayakan di Parapat.

Menanggapi paparan tersebut, AKBP Marganda Aritonang menyampaikan apresiasinya terhadap sinergitas antara PAMK dengan Polres Simalungun yang selama ini telah terjalin dengan baik. “Sinergitas yang baik ini telah menciptakan situasi Harkamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Simalungun,” ujar Kapolres.

Kapolres juga menekankan pentingnya dukungan dari PAMK untuk terus menciptakan iklim yang sejuk antar umat beragama. “Dalam wadah PAMK ini sudah ada perwakilan dari berbagai agama yang menjadi garda terdepan masyarakat dalam bermasyarakat dan bernegara. Untuk itu, sudah menjadi tanggung jawab kita bersama untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat Negara Republik Indonesia,” tegas Kapolres.

Sebagai bentuk penghargaan, perwakilan PAMK memberikan Ulos Simalungun kepada Kapolres dengan ucapan “Selamat melayani di Simalungun”. Pengurus PAMK juga menyampaikan harapan agar Kapolres yang baru dapat mendukung penuh PAMK sebagai perpanjangan tangan Polres Simalungun dalam menciptakan Kamtibmas yang aman dan tertib, serta memfasilitasi program dan kantor PAMK.

Kunjungan silaturahmi ini berakhir pada pukul 12.20 WIB dengan doa penutup yang dipimpin oleh Ustad Sabaruddin Saragih. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan lancar dan kondusif.

Saat dikonfirmasi pada hari yang sama, Rabu 30 April 2025 sekitar pukul 20.00 WIB, Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba membenarkan adanya kegiatan tersebut. “Kegiatan audiensi ini merupakan salah satu bentuk komitmen Polres Simalungun dalam menjalin kerjasama dengan berbagai elemen masyarakat termasuk tokoh agama untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” jelasnya.

Berita Terkait

Tegas dan Cepat, Polres Simalungun Ringkus Pengedar Sabu di Desa Mariah Jambi
Kapolda Sumut Dapat Apresiasi dari Ketua Al Wasliyah atas Dedikasi Ciptakan Keamanan Wilayah
Haul Ke-16 Tuan Guru Batak Diwarnai Kehadiran Kapolres Simalungun Bersama Tokoh Agama dan Pejabat Daerah
Kapolres Simalungun Hadiri Haul Ulama Besar, Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa
“Murni Pelanggaran UU Narkotika,” Kuasa Hukum Bantah Tuduhan Rekayasa Penangkapan
Polres Simalungun Bongkar Sindikat Sabu Jelang HUT RI ke-80, Tiga Pelaku Diamankan
Pembunuh Buron Sejak 2024 Diringkus di Riau, Satreskrim Simalungun Ungkap Kronologi Lengkap
Kapolres Simalungun Hadiri HUT ke-12 Bawaslu Sumut, Tekankan Peran Bersama Kawal Pemilu Tanpa Kecurangan

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 10:27 WIB

Ketum Laskar Monta Bassi klarifikasi Berita Viral Terkait Pembongkaran Rumah

Rabu, 12 November 2025 - 00:15 WIB

Polsek Indrapura Gencar Sosialisasi SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Sasar Siswa SMPN 1 Sei Suka

Selasa, 11 November 2025 - 23:53 WIB

Polsek Labuhan Ruku Perkuat Pengamanan Malam, Gencarkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas di Tanjung Tiram

Selasa, 11 November 2025 - 23:28 WIB

Polres Batu Bara Terangi Malam dengan “Blue Light,” Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Jalinsum

Selasa, 11 November 2025 - 16:02 WIB

LPR Akan Melaporkan Dana Revitalisasi SDN Inpres 162 kampung beru ke APH, Diduga Ada Kejanggalan

Selasa, 11 November 2025 - 13:44 WIB

Kapolsek Medang Deras Gencarkan “Cooling System”, Jalin Sinergi dengan TNI dan Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 11 November 2025 - 04:49 WIB

Polres Batu Bara Aktif Gelar Patroli “Blue Light”, Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Malam

Selasa, 11 November 2025 - 04:26 WIB

Polsek Indrapura Intensifkan Patroli Malam, Prioritaskan Pencegahan Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Berita Terbaru